Workshop Hukum Kesehatan Batch 2

#Workshop

Workshop Hukum Kesehatan Batch 2
Tanggal : 21 – 23 Februari 2019
Tempat : Intiland Tower Surabaya

Deskripsi Event :
Jimly School Surabaya bersama Universitas Hangtuah dan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, kembali menyelenggarakan Workshop Hukum Kesehatan Series 1, Angkatan Kedua.

Dilatar belakangi bahwa orang atau badan hukum membutuhkan pemahaman yang komprehensif dalam memberikan jasa pelayanan kesehatan. Maka JSLG berinisiatif untuk memberikan workshop terkait mediko legal untuk pelayanan kesehatan yang maksimal.

Banyaknya aturan hukum yang melandasi penyelenggaraan layanan kesehatan seperti undang-undang, peraturan pemerintah hingga peraturan menteri kesehatan dalam rangka untuk melindungi tenaga kesehatan.

Akan tetapi dalam pelaksanaanya, seringkali tenaga kesehatan tidak memahami tentang aturan hukum yang melandasi tersebut, sehingga pada implementasinya banyak sekali kasus hukum yang terjadi di masyarakat.

Pemahaman aturan hukum dalam bidang medis sangat membantu tenaga kesehatan pada umumnya dan dokter pada khususnya untuk memahami risiko-risiko yang berpotensi dalam pelayanan bidang kesehatan. Pertanggungjawaban secara

pidana, perdata dan administratif akan menjerat tenaga kesehatan jika pasien merasa hasil tindakan medis tersebut, tidak sesuai dengan harapan sehingga menimbulkan sengketa medis. Hal inilah yang menjadi risiko bagi tenaga kesehatan ketika menjalankan tugasnya sebagai pelayan kesehatan.

Narasumber :

  • Dr. Agus Yudha Hernoko, S.H., M.H. (Guru Besar Hukum Perdata)
  • Dr. dr. Herkutanto, S.H., L.LM. (Guru Besar FK UI)
  • Sabir  Alwi, S.H., M.H. ( Wakil Ketua MKDKI 2011 – 2016)
  • Adriano, S.H., M.H. (Hakim/ Dosen Magister Hukum Kesehatan)
  • Abdul Mubarok, S.H., M.H. (Praktisi Hukum Kesehatan)

Pendaftaran :

More Inforamtion :

Dibuat Oleh : Redaksi EventSurabaya

Kamu penyelenggara event ini/ merasa tidak sesuai dengan keadaan yang sebenarnya? Silahkan adukan konten ini disini. Seluruh konten dan isi event sesuai dengan kebijakan kami, silahkan baca T&C